Bertempat di Ruang Pola Badan Perencanaan Pembangunan Penelitian dan Pengembangan Daerah Kabupaten Bengkulu Utara pada tanggal 31 Agustus 2023 telah diselenggarakan kegiatan sosialisasi Hasil Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Kerjasama antara Bappelitbangda Bengkulu Utara dengan Universitas Terbuka Bengkulu. Adapun Tema Kegiatan adalah Pengembangan Usaha Mikro Kecil Berbasis Sampah di Kabupaten Bengkulu Utara.
Acara dibuka oleh Kepala Bappelitbangda yang diwakilkan oleh Sekretaris Badan Parpen Siregar, S.TP., M.Si dengan narasumber dari praktisi penggiat lingkungan yaitu ibu Rosalini, S.Pd., M.Pd selaku pengembang ecoenzyme dan Bapak Ketut Tedja selaku pengrajin kursi tunggul botol plastik. Serta penyampaian hasil Kajian Bidang Litbang yang berjudul Partisipasi Masyarakat Dalam Implementasi Pengelolaan Sampah. Adapun peserta sosialisasi terdiri dari Ketua dan Anggota Dharma Wanita Unit Bappelitbangda, Bujang Gadis Pariwisata Bengku, Ketua Asosiasi UMKM, PPL Arga Makmur serta Dinas Koperasi dan UMKM, Dinas Perdagangan dan Dinas Lingkungan Hidup.
Dalam arahannya Kepala Bappelitbangda menyatakan menjadi penting bagi kita semua untuk peduli dengan sampah mulai dari gen Z (generasi muda) hingga ibu-ibu rumah tangga. Sampah, baik organik maupun anorganik seperti sampah plastik harus diolah melalui kegiatan reuse, reduce, recycle. Kegiatan hari ini menjadi penting bagi kita, mengingat di ibukota Arga Makmur sampah yang baru dapat ditangani oleh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bengkulu Utara sebesar 75%, oleh karenanya partisipasi masyarakat sangat dibutuhkan. Tumbuhnya UMKM dengan produk berbasis sampah menunjukan ada nilai ekonomis dari sampah yang telah diolah, dan kedepannya dapat menciptakan lapangan kerja.
Sementara itu Kepala Bidang Litbang menjelaskan kegiatan ini bekerjasama dengan Universitas Terbuka Bengkulu sebagai salah satu upaya kami membangun ekosistem inovasi dengan menjalin kerjasama kelitbangan. (*)